Pagi Ini, JCH Mura Bertolak ke Palembang - Linggau Pos | Jawa Pos Group
Berita Terbaru :
Home » » Pagi Ini, JCH Mura Bertolak ke Palembang

Pagi Ini, JCH Mura Bertolak ke Palembang

Diterbitkan Oleh Tribun Linggau pada Rabu, 03 September 2014 | 05.59

*Pelepasan JCH Tiga Daerah Berbarengan

PETANANG ULU - Jemaah Calon Haji (JCH) Kota Lubuklinggau berjumlah 154 orang, tadi malam (2/9) dilepas oleh Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe di rumah dinas Walikota, Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Petanang Ulu, Kecamatan Lubuklinggau Utara I.

Tadi malam juga dilaksanakan pelepasan JCH Kabupaten Musi Rawas dan Kabupaten Muratara oleh Bupati Musi Rawas, H Ridwan Mukti. Di Pendopo Rumah Dinas Bupati Musi Rawas, Jalan A Yani Kelurahan Jogoboyo, Kecamatan Lubuklinggau Utara II.

Sesuai jadwal pada pagi ini (3/9) JCH Kabupaten Musi Rawas akan bertolak ke asrama haji Palembang, dan direncanakan dihadiri langsung oleh Bupati Musi Rawas, H Ridwan Mukti di depan Masjid Agung Mura Darussalam mulai pukul 07.00 WIB.  

Kembali pada pelepasan JCH Kota Lubuklinggau, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Lubuklinggau, H Saidi HZ dalam laporannya mengatakan terdapat 154 JCH akan diberangkatkan ke tanah suci. Jumlah JCH diberangkatkan terdiri dari 60 laki-laki dan 94 perempuan. Sementara itu dari catatan pihaknya didapatkan ada 31 JCH menunda berangkat pada tahun 2013, yang menunda keberangkatan 3 JCH, terdapat 2 JCH batal berangkat atau meninggal, JCH 155 melunasi Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2014 dan JCH siap berangkat 154. Ia menyatakan JCH yang berangkat semua berasal dari Kota Lubuklinggau.

"Dari Kecamatan Lubuklinggau Utara I 10 JCH, Kecamatan Lubuklinggau Utara II 37 JCH, Kecamatan Lubuklinggau Barat I 20 JCH, Kecamatan Lubuklinggau Barat II 12 JCH, Kecamatan Lubuklinggau Timur I 27 JCH, Kecamatan Lubuklinggau Timur II 29 JCH, Kecamatan Lubuklinggau Selatan I 4 JCH dan Kecamatan Lubuklinggau Selatan II 15 JCH. JCH yang tertua Masta Binti Mat Nur 81 tahun dan yang termuda Ayu Mustika Sari Binti Herman 24 tahun," ungkap Saidi. 

Dijelaskannya pada Jumat, 5 September akan dilakukan pengumpulan tas di Kantor Kemenang Kota Lubuklinggau.

"Pengumpulan tas atau koper dari pukul 08.00 WIB hingga 11.30 WIB dengan berat tidak boleh melebihi 15 Kilogram, pelepasan akan dilangsungkan di Masjid Agung pukul 09.00 WIB. Sesampai di Kota Palembang JCH asal Kota Lubuklinggau akan tergabung dalam gelombang pertama kloter lima Embarkasi Palembang, yang datang 6 September 2014 pukul 19.00 WIB. Kemudian esok harinya 7 September 2014 diberangkatkan ke Saudi Arabia pukul 23.40 WIB," jelasnya.

Dalam kesempatan itu Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe mengimbau agar JCH untuk saling membantu ketika berada di Saudi Arabia.

"Jemaah Calon Haji jangan sampai terpisah dari rombongan, dan kita mempunyai ciri masing-masing. Insya Allah bisa selamat sampai tujuan. Apabila ada yang membutuhkan bantuan harus segera dibantu dan jangan sampai panik," katanya. 


* Khidmat

    Sementara itu, ramah tamah dan Pelepasan Jemaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Musi Rawas dan Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Musi Rawas, Kelurahan Jogoboyo, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, tadi malam berlangsung khidmat.

    Acara itu dihadiri oleh Bupati Musi Rawas H Ridwan Mukti, Kapolres Musi Rawas AKBP Chaidir, Kepala Kemenag Musi Rawas Muhammad Abdu, Ketua Majelis Ulama Indonesia Musi Rawas KH H Yani Hamid, Kabag Kesra H Zoher Hasan, SKPD Musi Rawas, para JCH Kabupaten Musi Rawas dan Kabupaten Muratara.

    Kepala Kemenag Kabupaten Musi Rawas, Muhammad Abdu menyampaikan laporannya berisikan diantaranya mengenai persiapan paspor keberangkatan JCH telah dipersiapkan pada Agustus 2014. Selain itu Kemenag Musi Rawas memberikan binaan kepada JCH dengan mengadakan manasik haji di kecamatan sebanyak 7 kali, Kemenag 3 kali di Hotel Hakmaz Taba Syahriah, dan 2 kali diadakan oleh Pemkab Musi Rawas di Opp Room.

    Selain itu diadakan rapat panitia JCH yang dipimpin oleh Asisten III dan SKPD Kabupaten Musi Rawas. Dan para JCH sudah mengumpulkan koper serta ditimbang di Kemenag Kabupaten Musi Rawas.

"Gunanya untuk terhindar dari pemeriksaan dan bobot koper saat keberangkatan," kata Muhammad Abdu.

    Tahun 2014, 142 JCH diberangkatkan terdiri dari 60 JCH Kabupaten Muratara dan 82 JCH Kabupaten Musi Rawas. Hari ini (3/9) JCH berkumpul di Masjid Agung Mura Darussalam pukul 07.00 WIB, dan pukul 08.00 WIB JCH akan langsung diberangkatkan dengan bus. Pelepasan JCH dipimpin langsung oleh Bupati Musi Rawas, H Ridwan Mukti didampingi kepala SKPD.

    Abdu menambahkan para keluarga mengantar JCH apabila jemaah sudah memasuki kendaraan para pengantar dan keluarga dilarang untuk masuk atau berpamitan.

"Gunanya agar tidak terjadi kericuhan," tambahnya. 

    Sementara itu, Bupati Musi Rawas, H Ridwan Mukti memberikan arahannya dengan digelarnya Ramah Tamah dan Pelepasan JCH ini kami Pemkab Musi Rawas menyambut secara resmi para JCH karena ini sudah tradisi.

    "Sekaligus mengajak makan bersama merupakan salah satu bentuk kehormatan kepada JCH," ucap Ridwan Mukti.

Ia juga mendoakan kepada para JCH saat berangkat hingga pulang ke tanah air selamat.

“Semoga bisa melaksanakan tugas dengan baik dan menjadi haji yang Mabrur,” jelasnya.(02/07) 
Share this article :

0 komentar:

Tulis komentar anda

Tell us what you're thinking... !

Sedang Membaca

PEMBACA SETIA

 
Linggau Pos Jl. Jend. SudirmanNo. 89Kel. Batu Urip Taba
Kontak Person (0733) 322349
Copyright © 2013. Linggau Pos | Jawa Pos Group | Media Online Wong Sumatera
Hak Cipta MurahNian Oleh : Edi Design