Kodim Usulkan Penambahan Koramil - Linggau Pos | Jawa Pos Group
Berita Terbaru :
Home » » Kodim Usulkan Penambahan Koramil

Kodim Usulkan Penambahan Koramil

Diterbitkan Oleh Tribun Linggau pada Rabu, 08 Oktober 2014 | 05.43



AIR KUTI - Wilayah Kodim 0406 sangat luas karena membawahi tiga daerah yaitu Kabupaten Musi Rawas, Kota Lubuklinggau dan Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara). Sehingga Komandan Kodim (Dandim), Letkol Arm Wiwin Sugiono merencanakan melakukan pengembangan atau penambahan Koramil di tiga daerah tersebut.

Dandim berharap penambahan Koramil ini diiringi dengan bertambahnya personel.

"Pos Koramil sekarang ada 9, sedangkan Koramil ada 5 semuanya tersebar di tiga daerah. Pos Koramil yang ada, memang kita diminta untuk membuat kajian agar ditingkatkan menjadi Koramil karena mengingat daerahnya yang terlalu luas, yang mana satu Koramil bisa membawahi tiga sampai empat kecamatan. Seharusnya sesuai dengan peraturan yang ada tiap Koramil membawahi satu kecamatan dan satu Babinsa satu desa," kata Wiwin Sugiono pada Linggau Pos, setelah upacara HUT TNI ke-69 di Lapangan Eks Kompi Bantuan 141/AJYP, Jalan Yos Sudarso Kelurahan Air Kuti, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Selasa (7/10).

Ia menjelaskan jumlah kecamatan di daerah itu 29 kecamatan. Penempatan Babinsa disesuaikan dengan kepadatan penduduk. Sekarang jumlah personel di Kodim 0406 lebih kurang 250 personel. Pihaknya juga sudah mengusulkan kepada satuan atas untuk dilakukan penambahan anggota TNI.

"Permintaan penambahan pasukan sudah kita ajukan dan beberapa waktu lalu sudah direalisasikan, namun idealnya personel Kodim 0406 tiga kali lipat dari sekarang. Sekarang ini satu orang Babinsa membawahi tiga sampai empat desa," jelasnya.

Menurutnya, perayaan HUT TNI ke-69 yang diadakan Kodim 0406 Musi Rawas, hakikatnya adalah bentuk laporan kepada masyarakat.

“Acara ini adalah bentuk salah satu bentuk laporan pertanggung jawaban TNI kepada rakyat atas pembangunan, yang telah dilaksanakan, khususnya tahun anggaran 2014,” ungkapnya.

Sehingga tema pokok pada kegiatan HUT TNI ke-69 ini ‘Patriot Sejati, Profesional dan Dicintai Rakyat’. Berdasarkan tema tersebut, TNI masih berada pada hakikat dirinya sebagai prajurit pejuang, pejuang prajurit yang cinta negara, cinta bangsa, cinta rakyat dan cinta kehidupan yang makna kepatriotannya ditujukan untuk mengawal demokrasi dan menjaga keutuhan serta kedaulatan NKRI secara profesional menuju aman dan sejahtera.

Adapun profesionalisme itu merupakan salah satu substansi visi TNI dalam pembangunan dan pengembangan kapasitas TNI sebagaimana yang diamanatkan dalam Undang-Undang dalam rangka menjamin keberlangsungan pelaksanaan pembangunan nasional.

"Penegasan TNI sebagai patriot sejati dan pembangunan serta pengembangan profesionalisme merupakan realisasi renstra 2010-2014, dengan harapan dapat menjadi kebanggaan dan membangkitkan kecintaan rakyat kepada TNI. Serta memberikan kepercayaan atas kekuatan sendiri Bangsa Indonesia dalam melanjutkan pembangunan nasional," jelas Wiwin Sugiono.

Kebanggaan, kecintaan dan kepercayaan atas kekuatan sendiri harus terus dikembangkan karena semua itu menjadi akumulasi kekuatan menghadapi tantangan globalisasi yang berkembang dinamis di semua sisi kehidupan.

*Bongkar Pasang Senjata

    Usai upacara selanjutnya ditampilkan marching band dari murid SD Negeri 16 Lubuklinggau, tari kreasi, Reog Ponorogo bersama atraksi pencak silat, dan terakhir bongkar pasang senjata F16 milik TNI.

    Adapun pesertanya dari anggota Kodim 0406, Perbakin Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara, turut serta dalam lomba itu Penjabat Bupati Musi Rawas Utara, H Akisropi Ayub, Kapolres Lubuklinggau AKBP Dover Christian Lumban Gaol yang keluar sebagai juara kedua.         

    Pantauan Linggau Pos, hadir dalam upacara tersebut, seluruh perwira TNI, Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe, Penjabat Bupati Muratara H Akisropi Ayub, Sekda Musi Rawas H Isbandi Arsyad, Kapolres Lubuklinggau AKBP Dover Christian Lumban Gaol, Kapolres Musi Rawas AKBP Chaidir, AKBP M Basir Saman, perwakilan dari Detasemen Brimob B Pelopor Petanang, Iptu Ojang dan sejumlah pejabat.(04)
Share this article :

0 komentar:

Tulis komentar anda

Tell us what you're thinking... !

Sedang Membaca

PEMBACA SETIA

 
Linggau Pos Jl. Jend. SudirmanNo. 89Kel. Batu Urip Taba
Kontak Person (0733) 322349
Copyright © 2013. Linggau Pos | Jawa Pos Group | Media Online Wong Sumatera
Hak Cipta MurahNian Oleh : Edi Design