Komisi II Minta Pemkot Lengkapi Administrasi - Linggau Pos | Jawa Pos Group
Berita Terbaru :
Home » » Komisi II Minta Pemkot Lengkapi Administrasi

Komisi II Minta Pemkot Lengkapi Administrasi

Diterbitkan Oleh Unknown pada Rabu, 05 Februari 2014 | 10.04

Komisi II Minta Pemkot Lengkapi Administrasi
*Soal Lahan Pasar Inpres

MAJAPAHIT - Ketua Komisi II DPRD Kota Lubuklinggau, Sutrisno Amin berharap kepada Pemkot Lubuklinggau, mempersiapkan administrasi terkait rencana renovasi Pasar Inpres Blok A dan Blok B. Pasalnya sebagian lahan tersebut milik PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) dan sebagian lagi milik Pemerintah Kabupaten Pemkab) Musi Rawas secara administrasi sebagian belum diserahkan ke Pemkot Lubuklinggau.

“Sebelum melakukan renovasi lengkapi dulu administrasinya terkait lahan milik PT KAI harus jelas dulu apakah sistem sewa atau bagaimana. Demikian juga dengan Pemkab Musi Rawas diselesaikan dulu karena sebagian dari lahan Pasar Inpres itu belum diserahkan dari Pemkab Musi Rawas ke Pemkot Lubuklinggau,” katanya kepada Linggau Pos di ruang Komisi II DPRD Kota Lubuklinggau Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Selasa (21/1).        

Sebelum administrasi lengkap, lanjut Sutrisno Amin, tunda dulu relokasi pedagang dari Pasar Inpres baik ke Pasar Bukit Sulap (PBS) maupun ke Pasar Simpang Periuk, sesuai dengan rekomendasi Komisi II.

“Kalau status lahan sudah jelas dan ada administrasinya ada silakan dibangun. Disamping itu juga fasilitas pendukung di PBS dan Pasar Simpang Periuk dilengkapi baru lakukan relokasi pedagang,” paparnya.

Antara Pasar Inpres Blok A atau Blok B, Sutrisno Amin mengaku tidak tahu persis yang mana milik PT KAI dan yang mana milik Pemkab Musi Rawas.

“Saya tidak tahu persis apakah Blok A atau Blok B yang milik PT KAI, demikian juga yang mana milik Pemkab Musi Rawas. Namun yang jelas sebagian dari lokasi pasar itu milik PT KAI dan Pemkab Musi Rawas belum diserahkan ke Pemkot Lubuklinggau,” akunya.

Menurut Sutrisno Amin, pada prinsipnya Komisi II sangat mendukung rencana Pemkot Lubuklinggau, renovasi Pasar Inpres Blok A dan Blok B.

“Komisi II sangat mendukung. Kondisi pasar sudah kumuh, apa lagi lokasinya berada di pusat kota sangat tidak cocok kalau tidak dilakukan renovasi. Apalagi nanti Masjid Agung As-salam sudah selesai dipugar, sementara kalau Pasar Inpres masih dalam kondisi seperti saat ini rasanya tidak cocok,” ucapnya.

*Komisi II Undang Disbudpar

Pada bagian lain Sutrisno Amin mengatakan, dijadwalkan Senin (27/1) Komisi II DPRD Kota Lubuklinggau, akan mengundang Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Lubuklinggau. Hal itu dilakukan untuk mengetahui apa saja yang dipersiapkan dinas dipimpin Yana Pardiana dalam menyongsong Visit Linggau 2015.

Ketua Komisi II DPRD Kota Lubuklinggau, Sutrisno Amin mengatakan bahwa kalau melihat dari nama program Pemkot Lubuklinggau Visit Linggau 2015 itu merupakan program yang menonjolkan pariwisata. Maka dari itulah kita undang Disbudpar selaku SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) yang membidangi pariwisata.

“Kita ingin tahu apa saja yang telah dilakukan Disbudpar dalam rangka menyongsong Visit Linggau 2015. Visit Linggau 2015 itu menjual wisata. Jadi apa yang ada di objek wisata kita seperti di air Terjun Temam, Bukit Sulap dan Waterang,” kata Sutrsino Amin kepada Linggau Pos.

Menurut Sutrisno bukan hanya membangun fasilitas di objek wisata yang mesti dilakukan. Tapi yang tidak kalah pentingnya adalah soal keamanan.

“Kalaupun fasilitas lengkap tapi kalau tidak aman maka wisatawan tidak akan mau berkunjung. Ini juga harus menjadi perhatian kita bersama,” ucapnya. (07)

Share this article :

0 komentar:

Tulis komentar anda

Tell us what you're thinking... !

Sedang Membaca

PEMBACA SETIA

 
Linggau Pos Jl. Jend. SudirmanNo. 89Kel. Batu Urip Taba
Kontak Person (0733) 322349
Copyright © 2013. Linggau Pos | Jawa Pos Group | Media Online Wong Sumatera
Hak Cipta MurahNian Oleh : Edi Design